SALAM JUANG

Bersuara Tanpa Batas

AMP KK Semarang- Salatiga Siap Turun Jalan Memprotes 1 Mei 1963

Seruan Aksi AMP KK Semarang-Salatiga (Dok.AMP)
Ogiyai-Bouw News- Semarang. Aliansi Mahasiswa Papua Komite Kota Semarang-Salatiga siap turun ke jalan untuk memprotes upaya Indonesia dalam menyelesaikan persoalan di tanah Papua Barat dengan menggunakan cara-cara yang paling bengis dan brutal. Secara kemanusiaan sangat jauh dari manusiawi.
Pada 1 Mei 2015 adalah awal penjajahan, pemerkosaan, pembunuhan, perampasan terhadap rakyat Papua. Karena pada 1 Mei pula aneksasi atas bangsa Papua dilaksanakan.
Mengingat bahwa kedudukan Indonesia di tanah Papua adalah ilegal maka kami sebagai mahasiswa dan pemuda bangsa tidak akan tinggal diam dengan sejarah yang penuh manipulasi itu, karena rakyat bangsa Papua sudah merdeka pada 1 Desember 1961.
Maka kami meminta Kepada PBB, Amerika, Belanda dan Indonesia agar mengakui kedaulatan Papua Barat dan memberi kebebasan hak menentukan nasib sendiri sebagai solusi demokratis bagi rakyat Papua Barat sebagai pewaris yang sah atas tanah Papua Barat.
Jika benar Indonesia konsisten menjalankan prinsipnya sendiri yang tertuang dalam pembukaan UUD 1945 yang berbunyi “bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa oleh sebab itu maka penjajahan diatas dunia harus di hapuskan” maka, membebaskan bangsa Papua adalah konsekuensi logisnya. Atau, minimal, berikan hak penuh menentukan nasibnya sendiri (referendum) tanpa ada operasi-operasi militer.
Selain itu, kebebasan menentukan nasib sendiri atas kemerdekaan ditulis dalam Pasal 73 Piagam PBB yang berbunyi “All people have the right to self determination regardless of their state of development”.
Kami mengajak kepada seluruh mahasiswa Papua di Semarang dan Salatiga untuk mengambil bagian dalam aksi long march ini, karena kita adalah generasi muda Papua yang punya tanah Papua.

Semarang. 30 April 2015
Kordinator Umum Aksi Aliansi Mahasiswa Papua Komite Kota Semarang-Salatiga


Januarius Adi
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "AMP KK Semarang- Salatiga Siap Turun Jalan Memprotes 1 Mei 1963"

 
Copyright © 2015 SALAM JUANG - All Rights Reserved
Template By Kunci Dunia
Back To Top